Edit Me...

Edit Me...

Untuk Ikhwan dan Akhwat kalau Minat file Skipsi mohon untuk mengirimkan Judul Dan Abstraknya ke alamat Imail: linafsi@yahoo.co.id

Ads

Manajemen Pembelajaran Sistem Fullday

Manajemen Pembelajaran Sistem Fullday School di MTs Surya Buana Malang.

ABSTRAK

Sugiyanti, Novi. 2005. Manajemen Pembelajaran Sistem Fullday School di MTs Surya Buana Malang. Skripsi, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah, Universitas Islam Negeri (UIN) Malang.
Dosen Pembimbing: Drs. A. Fatah Yasin, M.Ag

Kata Kunci: Manajemen, Pembelajaran, Fullday School

Secara fitrah manusia memiliki potensi untuk membina dan mengembangkan aspek-aspek rohaniah dan jasmaniah yang telah dianugrahkan oleh Allah SWT melalui proses pendidikan. Sebagai jalur pendidikan yang berciri khas Islam, madrasah memiliki peranan penting dan cukup strategis dalam menyikapi kebutuhan akan ilmu pengetahuan umum dan agama dalam waktu yang bersamaan di tengah degradasi moral yang terjadi saat ini. Secara riil rata-rata kualitas madrasah rendah sekali. Disamping itu madrasah terkesan sebagai lembaga pendidikan yang tidak maju dan berkembang. Kesan ini didasarkan atas sejumlah alasan yang dapat membuktikan bahwa madrasah sebagai lembaga pendidikan yang selama ini belum mampu mensejajarkan prestasinya dengan sekolah umum.
Berdasarkan kenyataan itu MTs Surya Buana Malang menerapkan manajemen madrasah dalam hal pembelajarannya yaitu fullday school, di mana di sini diberlakukan penambahan jam pelajaran agar siswa mampu mendalami sebuah mata pelajaran dengan jatah waktu yang proporsional selama sehari penuh. Agar madrasah tetap eksis dan bila mungkin menyaingi atau bahkan mengungguli sekolah-sekolah umum. Manajemen menjadi kunci pemecahan, karena di dalamnya terdapat kaidah-kaidah penataan secara rapi dan fullday school ini belum banyak diterapkan dikalangan madrasah kecuali dalam kasus-kasus yang sangat terbatas.
Berdasarkan permasalahan di atas, maka rumusan masalah yang diangkat oleh peneliti dalam penelitian ini adalah bagaimanakah manajemen pengelolaan pembelajaran sistem fullday school yang diterapkan di MTs Surya Buana Malang dan apa sajakah yang menjadi faktor pendukung dan penghambat dari manajemen pembelajaran sistem fullday school tersebut.Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana manajemen pengelolaan pembelajaran sistem fullday school yang diterapkan di MTs Surya Buana Malang dan untuk mengetahui faktor pendukung serta penghambat pembelajaran sistem fullday school tersebut.
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Dan hasil yang diperoleh merupakan hasil dari data deskriptif yang berupa kata-kata, gambaran dan bukan berupa angka-angka. Laporan penelitian tersebut berisi kutipan-kutipan data yang memberi gambaran penyajian. Terkait dengan penelitian ini, yang dijadikan sumber data sekaligus informan adalah Kepala Madrasah, Wakamad kurikulum, dewan guru, orang tua siswa dan siswa sendiri serta pihak –pihak yang terkait dalam penelitian ini jika diperlukan. Dalam pengumpulan data, peneliti menggunakan beberapa teknik yakni dengan menggunakan metode interview / wawancara mendalam, observasi / pengamatan berperan serta dan dokumentasi. Sedangkan dalam menganalisis data, peneliti menggunakan teknik analisis deskriptif.

Dari penelitian yang telah dilakukan, maka peneliti dapat menyimpulkan bahwa dalam penerapan manajemen pembelajaran sistem fullday school di MTs Surya Buana Malang diperlukan suatu perencanaan yang matang, dimana perencanaan pembelajaran dipersiapkan dan disusun pada awal tahun ajaran baru yaitu berupa program tahunan, program semester yang disusun oleh guru bidang studi secara tim dan untuk satuan pembelajaran dilakukan oleh guru bidang studi secara individu. Sedangkan untuk pelaksanaan pembelajaran sistem fullday school guru menggunakan metode atau strategi mengajar yang menyenangkan dan bervariasi dengan menggunakan setting pembelajaran yang berbeda serta tidak terfokus pada ceramah dan tanya jawab saja. Peran Kepala Madrasah di sini yaitu memotivasi guru untuk selalu memperbaiki metode mengajarnya melalui kegiatan supervisi dan pengarahan pelaksanaan pembelajaran setiap harinya. Dan untuk evaluasi pembelajaran di MTs Surya Buana Malang mempunyai 3 tujuan utama yaitu untuk mengukur keberhasilan siswa, untuk diagnostik dan pengembangan (memperbaiki PBM) serta untuk mengetahui tingkat pencapaian mutu dan tujuan pendidikan.
Dan yang menjadi faktor pendukungnya adalah adanya dukungan dari orang tua siswa, diterapkannya sistem kelas kecil dan lamanya waktu belajar, sistem penilaian yang kontinyu (raport bulanan), penerapan metode pembelajaran yang bervariasi, sekolah alam, jalinan kerja sama dengan Perguruan Tinggi serta adanya boarding School. Sedangkan yang menjadi faktor penghambat pembelajaran sistem fullday school di MTs Surya Buana Malang adalah masih kurangnya fasilitas sarana dan prasarana belajar, belum adanya insentif yang seimbang bagi guru, masih kurangnya jumlah tenaga pengajar, serta masih kurangnya dana untuk pengembangan madrasah.


0 Comments:

Post a Comment



Judul Skripsi © 2009. design by : Yanku Template | Sponsored by : Tutorial87 / Commentcute / Blogger Templates